Kosa Kata Bahasa Korea : Hari, Tanggal dan Bulan Dalam Bahasa Korea



Kosa Kata Bahasa Korea : Hari, Tanggal dan Bulan Dalam Bahasa Korea-Orraemaniyaeyeo… udah lama nih aku ga nulis artikel tentang pelajaran bahasa Korea kita. Kali ini kita akan membahas mengenai kosa kata yang berkaitan dengan hari, tanggal dan juga bulan dalam bahasa Korea. Selain itu kita juga akan mencoba menggunakan kosa kata tersebut di dalam kalimat dan juga percakapan. Kalau chinggu deul baca artikel ini berarti chinggu deul udah nambah nih kosa katanya. Kosa kata yang aku mau kasih ini memang harus dihapal kalau kamu mau bisa ngomong dengan bahasa Korea tentunya. Langsung aja yuk kita lihat dan bahas satu – satu biar kamu tahu dan paham tentunya.


Kita biasa melihat hari – hari, tanggal dan bulan di sebuah kalender.  Nah bagaimana dengan hari, tanggal dan bulan dalam bahasa Korea? Kosa katanya ada semua di bawah ini tinggal kamu lihat dan baca aja langsung ya..
Hari                 =요일 dibaca Yo il
Senin               =월요일 dibaca Wol yo il
Selasa              =화요일 dibaca Hwa yo il
Rabu                =요일 dibaca Su yo il
Kamis              =요일 dibaca Mok yo il
Jumat               =금요일 dibaca Geum yo il
Sabtu               =토요일 dibaca To yo il
Minggu            = 요일 dibaca il yo il
Kalau untuk tanggal biasanya ditulis dengan angka dan diikuti kata 일 (il) di belakangnya misalnya tanggal 3 maka ditulis 3dan angka 3 tersebut dibacanya dengan angka atau bilangan Cina. Sedangkan untuk bulan juga sama seperti itu, misalnya bulan januari ditulis 1yang dibaca il wol (il = 1 dan wol = bulan) yang sedikit berbeda adalah bulan Oktober (10월) dibaca shi wol.
Kemudian biasanya di dalam kalimat atau percakapan kita sering menggunakan keterangan waktu menggunakan hari ini, kemarin, besok atau lusa, nah tentunya keterangan waktu hari tersebut pun ada dalam bahasa Korea seperti di bawah ini :
Hari ini            =오늘 dibaca Oneul
Kemarin          =어제 dibaca Ojae
Besok              =내일 dibaca Naeil
Lusa                =모레 dibaca Morae
Sekarang kita coba lihat penggunaannya di dalam kalimat percakapan di bawah ini :
Yoona             : 어빠,어제 친구를 마납니까?
 dibaca Oppa, oejae chinggureul mannamnikka?
                         Kakak, kapan bertemu dengan teman?
Lee Seunggi    : 요일 (3월 3일) 에 친구를 마납니다
 dibaca il yo il (sam wol sam il) e chinggureul mannamnida
                         Bertemu teman pada hari minggu (30 maret)
Yoona             : 그럼,어빠 내일무엇을할가요?
 dibaca Geurom, oppa naeil myeo halkoyaeyeo?
                         Kalau begitu kakak besok mau melakukan apa?
Lee Seunggi    : 내일  우리는영화를봄니다
 dibaca Naeil uri yonghwareul bomnida
 Besok kita nonton film

Baca juga :
 
0 Komentar untuk "Kosa Kata Bahasa Korea : Hari, Tanggal dan Bulan Dalam Bahasa Korea"

Back To Top