Masakan Tradisional Korea Selatan : Sujaebi (수제비)

Masakan Tradisional Korea Selatan : Sujaebi (수제비)-Makanan Korea yang satu ini termasuk ke dalam masakan tradisional, di mana berupa sup yang dibuat dari adonan tepung dan beberapa sayuran. Untuk bumbunya kebanyakan jenis sup Korea memiliki rasa yang pedas namun kali ini aku akan membuat sup yang tidak pedas walaupun sebenarnya bisa juga dibuat pedas tergantung selera. Perbedaan pedas tidaknya tergantung dari kuahnya, karena aku buat supnya tidak pedas jadi kuahnya aku buat dengan teri nah kalau mau yang pedas bisa juga dibuat dengan kimchi dan kerang laut atau bumbu lainnya seperti gochujang dan gochugaru. Langsung aja kita baca resepnya. 

Bahan – bahan yang kita gunakan untuk membuat sujaebi seperti di bawah ini :
· Kentang ukuran besar sebanyak 2 buah, kupas dan potong dadu atau sesuai selera saja
· Wortel sebanyak 1 buah ukuran sedang, bersihkan dan potong seperti setengah lingkaran
· Bawang Bombay sebanyak 1 buah, cincang halus
· Daun bawang sebanyak 2 batang, iris ukuran 1 cm
· Udang sebanyak 5 buah ukuran kecil, bersihkan dari kepala dan kulitnya
· Nori/kim sebanyak 1 lembar, diremukkan

Bahan untuk membuat adonan tepung seperti :
· Tepung terigu sebanyak 2 gelas
· Telur sebanyak 2 butir
· Air ½ gelas
· Garam dapur sebanyak ½ sendok makan
· Minyak sayur sebanyak 1 sendok makan

Bahan untuk membuat kuah sujaebi seperti berikut :
· Air putih sebanyak 6 gelas
· Teri sebanyak 6 buah
· Kerang sebanyak 6 buah, rendam dengan air selama semalaman sampai pasirnya keluar

Bumbu yang digunakan seperti :
· Bawang putih cincang sebanyak ½ sendok makan
· Garam secukupnya
· Soy sauce untuk sp sebanyak 2 sendok teh
· Minyak wijen ½ sendok makan

Cara membuat Sujaebi yang sederhana ini seperti berikut :
· Pertama – tama kita buat adonan tepungnya terlebih dahulu. Siapkan mangkok besar lalu masukkan tepungnya bersama dengan garam lalu masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk – aduk dengan tangan kemudian masukkan minyak juga ke dalamnya. Terakhir masukkan telur dan dicampurkan hingga rata sekitar 5 sampai 10 menit hingga membentuk adonan yang kalis. Selanjutnya tutup adonan dengan plastic wrap selama 30 menit, sisihkan.
· Berikutnya membuat kuah sujaebi. Siapkan panci ukuran sedang lalu masukkan air, kerang yang telah dibersihkan dan teri, masak sekitar 10 menit. Setelah 10 menit keluarkan terinya lalu masukkan potongan kentang, biarkan mendidih lalu ambil adonan tepung yang telah dibuat tadi, sobek – sobek/cubit - cubit adonan menjadi ukuran kecil sambil dimasukkan ke dalam kuah tersebut sampai semua adonan habis, masak sekitar 5 menit. 

· Kemudian masukkan udang yang telah bersih ke dalamnya bersama dengan irisan bawang Bombay dan wortel lalu masukkan pula bawang putih cincang, garam, minyak wijen dan soy saucenya.
· Setelah adonan semua bahan matang, tambahkan irisan daun bawang ke dalam panci tersebut aduk sebentar sekitar 2 menit lalu matikan apinya
· Sujaebi siap dihidangkan dengan diberi taburan kim/nori diatasnya 
 

Baca juga : 
0 Komentar untuk "Masakan Tradisional Korea Selatan : Sujaebi (수제비)"

Back To Top