Belajar Bahasa Korea : Kalimat lampau dalam Bahasa Korea atau Past Tense



Belajar Bahasa Korea : Kalimat lampau dalam Bahasa Korea atau Past Tense-Dalam bahasa baik itu bahasa inggris maupun bahasa lainnya memiliki bentuk atau aturan dalam menuliskan suatu keadaan atau kejadian yang terjadi di masa lampau. Seperti hal nya bahasa inggris terdapat bentuk present, past dan future tense nya, begitu pula dengan bahasa Korea. Selama ini aku sudah menuliskan artikel – artikel dengan contoh kalimat yang present atau sekarang tapi ada juga yang lampau dan futurenya. Kalau dalam bahasa inggris yang menentukan bentuk kalimatnya dapat dilihat dari to be dan juga keterangan waktunya nah kalau untuk bahasa Korea yang membedakan ketiga bentuk kalimat tersebut adalah berada di akhiran kalimatnya. Akhiran kalimat yang digunakan dalam kalimat yang menunjukkan kejadian atau keadaan di masa lampau ada dua bentuk, yang pertama -았- dibaca ass yang mana digunakan apabila bentuk dasar kata kerja atau kara sifatnya diakhiri dengan huruf ㅏ dan ㅗ yang dibaca a atau o. sedangkan -었- yang dibaca eoss digunakan apabila bentuk dasar kata kerja atau kata sifat tidak diakhiri dengan huruf ㅏ dan ㅗ yang dibaca a atau o dan digunakan juga untuk yang dibaca ida dan anida. Untuk bentuk kata kerja atau kata sifat yang diakhiri dengan kata yang dibaca hada maka bentuk lampaunya berubah menjadi yang dibaca hass. Tentunya semua akhiran tadi dapat diikuti oleh 아요 /어요 /습니다 /습니까 yang dibaca ayo/eoyo/sseumnida/sseumnikka.   
 
Nah sekarang kita liat aja langsung contohnya di bawah ini, aku tulis banyak contoh nih biar kamu ga kebingungan. 
 한강에많았습니다
Dibaca             : Hangang e sarami manasseumnida
Artinya            : Di sungai Han ada banyak orang
 
 G Dragon은아침에빵을먹었어요
Dibaca            : G Dragoneun achime ppangeul moksseumnida
Artinya            : G Dragon makan roti tadi pagi
 YG 사장님은가수였어요
Dibaca            : YG sajangnimeun gasuyeosseoyo
Artinya            : CEO YG (dulu) seorang penyanyi
 대성 어빠는우체국에서편지를보냈어요
Dibaca            : Daesung oppa neun uchaegukeso pyeonjireul bonesseoyo
Artinya            : Kak Daesung mengirim surat di kantor pos (keajadian lampau)

TOP                : 승리아, 어제뭘했어요
  Seungri ya, ojae mweol hesseoyo?
  Seungri, apa yang kamu lakukan kemarin?
Seungri            : 집에서서주를맜어요
  Jib eseo sojureul massyeoyo
                          Saya minum soju di rumah
 
Apabila ada kata dasar dan kata sifat yang berakhiran vocal maka vocal ganda akan dihilangkan atau disingkat menjadi satu suku kata saja seperti di bawah ini :

가다 가았어요 갔어요  (gada) → (gaasseoyo) → (gasseoyo)
보다 보았어요 봤어요  (boda) → (boasseoyo) → (bwasseoyo)
마시다 마시었어요 마셨어요 (masida) → (masieosseoyo) → (masyeosseoyo)


Baca juga :



0 Komentar untuk "Belajar Bahasa Korea : Kalimat lampau dalam Bahasa Korea atau Past Tense"

Back To Top