Resep Tteokpokki Jajanannya Orang Korea Selatan

Resep Tteokpokki Jajanannya Orang Korea Selatan-Tteokpokki merupakan jajanan pinggir jalan korea yang dibuat dengan kue beras yang dimasak menggunakan bumbu pedas diantaranya pasta cabai Korea atau gochujang. Tteokpokki merupakan salah satu makanan korea yang paling terkenal tidak hanya di Negara asalnya tetapi juga di manca Negara. Kue beras dalam bahasa Korea disebut Tteok oleh karena itu nama makanan ini Tteokpokki. Saat ini, jajanan ini telah mulai disukai di Indonesia. Banyak sekali restoran atau pun kedai makanan yang menjual jajanan Tteokpokki ini khususnya restoran makanan Korea. Selain itu, masuknya kebudayaan korea ke Indonesia baik itu berupa seni music maupun drama juga filmnya ke manca Negara salah satunya Indonesia membuat makanan ini semakin dikenal dan banyak orang – orang Indonesia khususnya anak muda Indonesia yang mulai penasaran dengan bagaimana rasa dari makanan ini. oleh karena itu, aku mau kasih resep jajanan Tteokpokki ini ke kalian semua, tentunya ada beberapa yang aku adaptasi dengan kondisi kita di Indonesia tapi mengenai rasa, jangan khawatir ya chinggu karena rasanya tetap enak kok, dan bakal bikin kamu ketagihan pengen makan lagi. Dari pada berlama – lama langsung aja yuk kita lihat resepnya.




Bahan – bahan yang diperlukan untuk membuat Tteokpokki adalah sebagai berikut :
· Kue beras sebanyak 500 gram (bisa dibeli di Lo**e Mart)
· Fish cakes sebanyak 3 buah (ada dijual di Lo**e Mart)
· Bawang Bombay sebanyak ½ buah
· Bawang putih sebanyak 2 siung, dicincang halus
· Daun bawang sebanyak 2 batang, diiris – iris sekitar 1 cm
· Telur rebus sebanyak 3 – 4 buah
 
Bahan – bahan sausnya sebagai berikut :
· Pasta cabai atau gochujang sebanyak 3 – 4 sendok besar
· Bubuk cabai sebanyak 2 sendok makan (tambahkan jika ingin pedas)
· Soy sauce atau saus kacang sebanyak 2 sendok makan
· Gula jagung sebanyak 3 sendok makan (bisa diganti gula biasa saja, jumlahnya sesuai selera)
· Teri sebanyak 1 genggaman (pilih teri yang tidak terlalu asin)
· Air ½ gelas
· Biji wijen sebanyak ½ sendok teh, untuk hiasan
 
Langkah – langkah pembuatannya seperti di bawah ini :
· Pertama menyiapkan wajan teflon kemudian masukkan bawang putih, bubuk cabai, soy sauce atau saus kacang, gula juga gochujang serta teri ke dalam wajan penggorengan, tambahkan air dan masak menggunakan api sedang selama sekitar 3 menit sambil diaduk – aduk.
· Selanjutnya masukkan kue beras juga fish cakes, masak sekitar 10 menit sampai saus berkurang sampai setengahnya.
· Jika dirasa kurang pedas atau kurang manis bisa ditambahkan gochujang, bubuk cabai dan gula sesuai selera.
· Yang terakhir masukkan daun bawang dan juga telur rebus, masak hingga 2 menitan.
· Ada juga yang menambahkan mie ramyun setengahnya saja dan irisan kol sebanyak 90 gram ke dalam tteokpokki.
· Setelah itu, Tteokpokki siap dihidangkan dengan taburan biji wijen diatasnya.

baca juga :
1 Resep Jjajangmyeon atau Korean Black Bean Noodle
2 Ragam Kreasi Jajanan Korea : Rappokki
0 Komentar untuk "Resep Tteokpokki Jajanannya Orang Korea Selatan"

Back To Top